Breaking News
NEWS  

Akui Gagasan Peninggalan Bupati NA di Sektor Pertanian, Kini Uji Nurdin Gandeng Unhas untuk Jadikan Bantaeng Daerah Swasembada

KABARBAIK.NEWS – Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menerima kunjungan para dosen Fakultas Pertanian Unversitas Hasanuddin (Unhas), di Ruang Pola Kantor Bupati Bantaeng, Senin (14/4/2025).

Kepala daerah yang akrab disapa Uji Nurdin ini mengatakan, kerja sama dengan Fakultas Pertanian Unhas merupakan komitmen atas terwujudnya program prioritas Presiden Prabowo, swasembada pangan. Apalagi, program Presiden Prabowo sejalan dengan program prioritas Bupati Bantaeng yakni Petani Bangkit.

“Kami betul-betul membutuhkan pendampingan dari Fakultas Pertanian Unhas. Kami ingin kembalikan apa yang telah digagas Prof Nurdin Abdullah. Menjadikan Bantaeng sebagai daerah benih berbasis teknologi,” kata Uji Nurdin.

Kepala daerah termuda di Sulsel ini ungkap, peninggalan bupati Bantaeng Prof Nurdin Abdullah (NA), sektor pertanian Bantaeng mengalami kemunduran.”Jujur kami sangat merasakan ketika Unhas masuk mendampingi petani-petani kami. Produksi pertanian kita sangat melimpah dan berkualitas,” katanya.

Sementara Dekan Fakultas Pertanian Unhas, Prof. Salengke mengatakan, Fakultas Pertanian siap mendampingi Pemkab Bantaeng. Mengingat, para tenaga pengajar Fakultas Pertanian pernah mendampingi para petani saat Nurdin Abdullah menjabat sebagai bupati Bantaeng.

“Fakultas Pertanian siap mendampingi. Kita punya ahli jagung, ahli cacau, ahli holtikultura, kentang, pisang dan lainnya yang selama ini sudah pernah berpraktek di Bantaeng,” katanya. Prof. Salengke menambahkan, kerja sama ini secepatnya dilakukan. Mengingat, swasembada pangan merupakan program unggulan Presiden Prabowo.

“Terima kasih kepada bapak bupati yang telah mempercayai kami dari Fakultas Pertanian. InsyaAllah Unhas milik Sulsel. Sehingga kami sangat terbuka dengan adanya kerja sama seperti ini,” pungkasnya. Hadir pada kesempatan itu Kepala Kejaksaan Negeri Bantaeng, Satria Abdi dan perwakilan para unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, serta para Kepala OPD terkait. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *